PT.IPMOMI Paiton. sebuah tempat perusahaan PLTU Jawa-bali yang berdiri sejak Januari 1996. tempat dimana aku biasa melewatinya saat perjalanan dari Malang ke Bali. Terlihat lampu-lampu indah seperti pemandangan gratis di malam hari. Perusahaan besar yang langsunbg mengolah air laut sebagai salah satu bahan baku tenaga listrik. sangat kagum dengan perusahaan tersebut, siapa yang tidak tahu PAITON, Probolinggo.hehehe...dan sekarang saya berada di PT. IPMOMI Paiton untuk satu bulan kedepan bersama teman saya untuk Praktek Kerja Nyata.
Saya seorang Mahasiswi ITN Malang jurusan Teknik Informatika S-1 angkatan 2009 (semester 7). karena saya bukan asli orang probolinggo, jadi saya dan teman-teman ng'kost di paiton. sekitar 10 menit perjalanan kost ke perusahaan dengan mengendarai motor. dengan Rp 150rb/bulan saya sudah dapat menikmati fasilitas kamar dilengkapi kasur dan lemari, kamar mandi luar dan kebersihan OK.
Inilah hari pertamaku: tanggan 16 Juli 2012
Alarm jam 05.00, tapi bangun jam 05.30.hahaha..bangun tidur langsung sarapan, karena nasi sudah masak tadi malam di magicom kecil dan sudah membawa bekal lauk kering tempe (sambal goreng tempe). persiapan seperti nyetrika baju sudah aku siapkan tadi malam juga.
05.50 mandi dan langsung persiapan (macak ayu), merapikan baju, membawa pulpen dan buku (penting). memakai baju rapi berkerah, bersepatu. intinya ingin membuat kesan pertama rapi. jangan lupa membawa kartu tanda pengenal/ ID card (SIM/KTP), karena IPMOMI akan meminta ID card untuk tanda pengenal saat melapor ke security.
06.30 masih rempong, menyiapkan motor, memanasi motor dan saling menunggu teman. akhirnya 06.50 berangkat,capcuuuuuuuuuuuzz.. jam 07.00 (lewat 3 detik) sampai di pos keamanan. langsung di sambut dengan Bpk. Suyono (security) untuk dibuatkan surat pengantar masuk perusahaan. hanya ditanya "apa keperluanya,dari kampus mana dan mana KTP-nya".sudah itu saja. selanjutnya parkir motor kedalam dan masuk gerbang (lagi). harus memanggil security dalam untuk masuk ke Gerbang (pintu putar) dan menunjukan kartu pengantar dari POS 1 tadi.
ini kali kedua aku kesini,dulu pertama kali mengantar proposal pengajuan PKN dan sekarang sudah benar2 diterima di PT.IPMOMI. seperti mimpi di pagi hari,,hahahaha :D gilaaaaaaa!!!
serba modern, apapun menggunakan mesin dan otomatis. semuanya terkomputerisasi dengan baik (pastinya). masuk gerbang harus satu persatu karena dikontrol oleh security. selanjutnya kami masuk ke akses kontrol juntuk mendapatkan kartu visitor. hanya menyerahkan surat pengantar dari POS 1, dan menyerahkan tanda pengenal lagi. lalu mengisi biodata untuk diinputkan di database visitor. setelah mendapatkan kartu visitor, kami diarahkan ke resepsionis dan ke lobi atas (admin building) untuk menemui Bu Ika (mungkin HRD). setelah menunggu kira2 30 menit, bu Ika datang dengan membawa surat hyang berisikan biodata masing-masing nama peserta PKN/PKL. dan memberikan form biodata untuk data ID card baru. kebetulan saat itu aku bareng dengan mahasiswa UNMUH Malang dan ITS Surabaya.
1 jam kemudian, di arahkan lagi kebawaah dan ke ruang sebelah akses kontrol untuk pengarahan safety induction. disana diberikan pengarahan tentang keselamatan kerja, apa yang harus dilakukan dan apa yang tidak boleh dilakukakan, peraturan pekerja dan informasi letak-letak Departemen di IPMOMI. cukup mengantuk, tapi jangan sampai ketiduran karena di akhir safety induction akan ada kuis (soal seputar penjelasan dari Bpk Edi Susesno).
ja, 10.30 safety induction selesai dan langsung menuju akses kontrol untuk membuat ID card, foto dan menunggu lagi. belum selesai kawan-kawan,hahaha.. ke lobby lagi untuk menemui bu Ika, lalu diberikan surat untuk tanda tangan perjanjian kerahasiaan antara Mahasiswa dan PErusahaan. Bu ika juga memberikan lampiran aturan2 peserta PKL/PKN serta syarat laporan PKN nanti.
11.30 istirahat, di arahkan untuk makan siang (belum kerja udah dikasih makan, makasih IPMOMI.haha). sebelum makan harus mengisi form sebelum makan untuk di data. setelah makan dengan menu ikan kakap, masih ada waktu untuk foto-foto di lobby bawah.
jam 13.30 ke lobby atas lagi untuk mengambil perlengkapan APD (alat pelindung Diri) seperti Sepatu boat, kacamata safety dan helm.
selanjutnya jam 14.20 kami diarahkan ke pembina masing-masing, kelompok saya dibina oleh Bpk Andri Indrawan (securuty koordinator). dan langsung ditempatkan di akses kontrol. belum bekerja, masih perkenalan dengan staff ada pak Ari, Pak Soni, Pak Arifin, Pak Adi (ternyata alumni ITN Malang) dan bu Titin. hanya itu yang saat itu ada di akses kontrol. kami juga dikenalkan dengan teknisi akses kontrol, pak Saiful dan pak Bakri.
hanya dijelaskan sedikit oleh Pak soni, seperti apa Sistem kerja akses kontrol dan bagaimana mengoperasikannya. bicara panjang dikali lebar, pak Ari dan Pak soni enak di ajak ngobrol, santai easy going..cie cie... akhirnya sudah jam 16.00, waktunya pulaaaaaaaaang!!!!!!!
jam kerja kami adalah jam 07.00-16.00, dahsyat!! tidak lupa untuk absen pulang menggunakan ID card baru, tit (bunyi sensor ID card ke Reader pintu gerbang) tandanya sudah terbaca dan pintu dapat di buka.
inilah pengalaman hari pertamaku, sebuah kebanggaan berada di antara orang2 hebat dan berada diperusahaan sebesar IPMOMI. Terimakasih Hyang Widi untuk semua Waranugraha-Nya. Terimakasih untuk semua pihak yang mendukung.
Nb: Jika ada yang ingin bertanya langsung DM saya di instagram "Dike Nugroho".
Permisii~
BalasHapusSaya mahasiswa UNAIR rencananya mau PKL ke paiton juga.
Mau tannya nih. Materinya apa aja yang diberikan pas PKN?
Apakah materi PKN.nya sama dengan mahasiswa dari UNMUH dan ITS?
Makasi sebelumnya :D
ya sama saja...
BalasHapustergantung jurusannya apa ya??
maaf baru blz,,,
masih sbuk gan..
gmn??/sudah slsai pkn'nya?
mau tanya nih mas . bidang yang d ambil bagi jurusan tehnik informatika PKL d PT. ipmomi t apa yah ?
BalasHapussoalnya mau buat proposal nih mau pkl d sna .
mohon bantuannya . trims .
Alamat kostny mana mas? Ada cp nya ?
BalasHapuskalau pkl di PT.IPMOMI minimal berapa bulan ...?
BalasHapus